Sukses! Lomba MAPSI SD XXIII Digelar di SD Negeri 2 Purbalingga Lor

Para Peserta Lomba MAPSI setelah menerima piala kejuaraan.

Purbalingga -   Berbagai prestasi kembali diukir para peserta lomba Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Seni Islami Sekolah Dasar (MAPSI SD) tingkat kabupaten Purbalingga ke-23 Tahun 2022. Kegiatan yang menjadi salah satu ajang bergengsi tahunan tersebut digelar di SDN 2 Purbalingga Lor Kecamatan Purbalingga, Sabtu (15/10/2022).

Ketua Penyelenggara, Abdul Zen dalam penjelasannya menyampaikan, kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Purbalingga, Tri Gunawan Setyadi.

“Kegiatan lomba MAPSI SD ke-23 tingkat Kabupaten Purbalingga tahun 2022 ini diikuti oleh 18 kontingen kecamatan,” ujarnya.  

Ia menambahkan, kegiatan MAPSI pada tahun 2022 ini digelar secara luring baik di tingkat kecamatan maupun di tingkat kabupaten. Adapun cabang yang dilombakan terdiri dari Pengetahuan Agama (BTQ & PAI), wudu & salat, kaligrafi, macapat Islami, MTQ, MHQ, khitobah, adzan (putra), lomba rebana dan LK-TIKI.

“Selain lomba adzan untuk putra dan rebana untuk grup campuran putra-putri, semua cabang lainnya digelar terpisah untuk cabang putra dan cabang putri,” jelasnya.

Atas kesuksesan penyelenggaraan kegiatan tersebut, ia menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak terkait. 

“Kami selaku penyelenggara dari KKG PAI SD Kabupaten Purbalingga mengucapkan terima kasih kepada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Purbalingga serta Kantor Kementerian Agama Kabupaten Purbalingga yang sudah mendukung penuh acara MAPSI SD 2022 ini. Kami mohon maaf jika kami masih banyak kesalahan dan kekurangan,” ungkapnya.

Juara Umum



Usai rekapitulasi nilai dari seluruh cabang yang dilombakan, diperoleh hasil kejuaraan dengan perolehan jumlah nilai tertinggi diraih oleh Kontingen MAPSI Kecamatan Rembang. Sedangkan posisi kedua diraih Kontingen Kecamatan Kertanegara dan posisi ketiga diraih Kontingen Kecamatan Karangmoncol. 

Ditambahkan, KKG PAI Kabupaten Purbalingga selaku penyelenggara kegiatan bersama stake holder terkait dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan dan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Purbalingga berencana melakukan pembinaan kepada para Juara 1 di setiap cabang lomba untuk menghadapi Lomba MAPSI SD tingkat Provinsi Jawa Tengah yang akan digelar  4-6 November 2022 di Asrama Haji Donohudan, Boyolali. * (sar)

0 Komentar